Kota (Sidoarjonews)- Sekitar 2000 buruh dari Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) memadati Gedung Olah Raga (GOR) Sidoarjo. Kedatangan tersebut dilakukan untuk mendeklarasikan menjadi Tim Sukses Capres Prabowo-Hatta di Sidoarjo.
Hadir pada acara tersebut Said Iqbal selaku President KSPI, dirinya memberikan orasi kepada ribuan buruh yang memadati gedung tersebut. sampai saat ini kehidupan buruh di Indonesia masih sangat memprihatinkan, karena upah buruh sangat minim sekali tidak layak untuk kebutuhan hidup layak para buruh,” ucapnya saat memberikan orasi di depan ribuan buruh.
Dirinya mengharapkan agar Capres-Cawapres Prabowo-Hatta bisa menjadi presiden .
“Untuk itu kami dari perwakilan buruh mendukung Prabowo Subiyanto dan Hatta Rajasa untuk menjadi Presidan dan Wakil Presiden Indonesia karena Calon Presiden yang berani mendatangani tuntutan para buruh,” Dukungnya, sambil di sambut teriakan oleh buruh.
Dalam tuntutannya yang di tanda tangani oleh Capres Prabowo, buruh mempunyai 10 tuntutan diantaranya yakni, menghapus kebijakan upah minimum, menjalankan jaminan pensiun bagi buruh, menghapuskan sistem Outsourcing,meningkatkan jaminan kesehatan bagi buruh, mengangkat guru honorer dan tenaga honorer menjadi PNS.
“Bila nanti Prabowo menjadi Presiden, perwakilan dari KSPI akan dijadikan menteri Tenaga kerja,” pungkasnya.(SN1/Ed1
Artikel Terkait
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Pesan yang baik, jangan emosional.Bila ingin mengkeritisi, pakailah dalil yang sahih.Dan identitasnya jelas. Komentar emosional, tidak ditayangkan