Selasa, Agustus 06, 2013

lagi-lagi Terjadi Salah Tuduhan kepada Khairat Syathir

Sarah, puteri Khairat Syathir, menuturkan bahwa kemarin ayahnya yang berada di dalam tahanan untuk masa penyidikan dihadapkan kepada tuduhan melarikan diri dari penjara Nathrun saat terjadi kerusuhan revolusi 25 Januari menggulingkan Mubarak.

Menurut Sarah, penyidik itu hanya orang suruhan saja. Dia tidak tahu yang sesungguhnya terjadi. “Tuduhan itu sungguh sebuah tuduhan yang dibuat-buat. Ayah mendekam di penjara Mazra’ah, di Turra. Bukan di Nathrun”.


Keluarnya juga bukan karena melarikan diri pada bulan Januari. Beliau keluar pada bulan Maret, karena mendapatkan pengampunan setelah dipenjara selama 5 tahun.


Kesalahan fatal ini menunjukkan bahwa tuduhan yang dihadapkan kepada tahanan politik semuanya mengada-ada dan bohong belaka. (msa/sbb/dkw)




Komentarku ( Mahrus ali): 

Rezim sekuler dan wartawannya suka dusta untuk bela rezim dan menindas rakyat kecil, apalagi muslim, Kalau yang ditindas kafir, maka Komite HAM akan membelanya dan berkoar koar. Bila muslim yang ditindas, mereka pura – pura bisu sementara. Jadi kaki tangan kapitalis, imprialis itu tidak lenyap, bahkan mengakar kokoh Ingat saja ayat ini:
إِنَّ فِرْعَوْنَ عَلَا فِي الْأَرْضِ وَجَعَلَ أَهْلَهَا شِيَعًا يَسْتَضْعِفُ طَائِفَةً مِنْهُمْ يُذَبِّحُ أَبْنَاءَهُمْ وَيَسْتَحْيِي نِسَاءَهُمْ إِنَّهُ كَانَ مِنَ الْمُفْسِدِينَ(4)
Sesungguhnya Fir`aun telah berbuat sewenang-wenang di muka bumi dan menjadikan penduduknya berpecah belah, dengan menindas segolongan dari mereka, menyembelih anak laki-laki mereka dan membiarkan hidup anak-anak perempuan mereka. Sesungguhnya Fir`aun termasuk orang-orang yang berbuat kerusakan. Qashas
 
Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan yang baik, jangan emosional.Bila ingin mengkeritisi, pakailah dalil yang sahih.Dan identitasnya jelas. Komentar emosional, tidak ditayangkan