Senin, Juli 13, 2015

Makanan orang mukmin beda dengan orang kafir



Gimbal tempe...godo tempe...atau tempe bertepung...sama saja...yang penting adalah bumbu yang ada di dalamnya...harus mantap...semantap hasil sajiannya nanti.
Berikut Resepnya

Bahan – bahan :
• 2 papan tempe belah & potong tipisnya sedang
• 200 gr tepung terigu
• 4 lbr daun jeruk rajang halus
• 1 batang bawang daun rajang halus
• Garam & gula secukupnya
• Air secukupnya
• Minyak untuk menggoreng

Bumbu yang di haluskan :
• 5 siung bawang merah
• 3 siung bawang putih
• ½ jari kunyit
• ½ jari lengkuas
• 1 sdt ketumbar
• 4 butir kemiri

Cara Membuat :
• Aduk rata Tepung terigu dan air sampai tidak menggumpal, dan kentalnya cukupan, tidak terlalu encer
• Tambahkan bumbu halus, garam,gula,rajangan daun jeruk & daun bawang, aduk rata, sisihkan
• Baluri irisan tempe dengan air garam dan tiriskan ( garamnya sedikit saja )
• Masukkan irisan tempe ke adonan dan masukkan ke penggorengan
• Lalu goreng sampai matang kekuningan, ulangi sampai irisan tempe habis
• Sajikan


Komentarku ( Mahrus ali ):
Sy tidak akan  memakan gimbal tempe itu bila  minyak goreng dan gulanya tidak  berlabel halal dari MUI.
Karena itu sy bikin sendiri di tumah  dan tdk pernah makan gimbal tsb di warung atau kedai sejak sepuluh tahun yg lalu.
Artikel Terkait

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pesan yang baik, jangan emosional.Bila ingin mengkeritisi, pakailah dalil yang sahih.Dan identitasnya jelas. Komentar emosional, tidak ditayangkan