Sabtu, Oktober 22, 2011

Ribuan aktivis Salafi berdemo

Ribuan aktivis Salafi Sabtu kemarin (22/10) berkumpul di luar pengadilam Kafr al-Syaikh dalam mendukung seorang syaikh Salafi, Abu Ishaq al-Huwainy, dan menuntut pemecatan Mufti Mesir Ali Jumaa, yang telah menggugat Howainy atas tuduhan melakuikan fitnah.
Jumaa mengajukan gugatan terhadap Huwainy, menuduh Huwainy melakukan fitnah dengan mengatakan bahwa "Mufti telah lahir dalam kematian" dalam sebuah program di saluran TV Al-Hikmah berorientasi Salafi.
Saksi mata mengatakan pengunjuk rasa memblokir jalan-jalan disekitar pengadilan dan mendirikan sebuah podium tempat mereka menyampaikan pidato dalam mendukung Huwainy.
Meskipun dikenal sebagai ikon untuk trend Salafi di Mesir, Huwainy bukan lulusan Al-Azhar, yang dianggap sebagai pusat dari pendidikan Islam Sunni moderat di seluruh dunia. Beberapa kritikus menuduh Huwainy menjadi garis keras dan menggali isu-isu politik.
Pengadilan memutuskan pekan lalu untuk menunda sidang tanpa batas waktu terhadap Huwainy itu, setelah pengacara memprotes sebagai bagian dari pemogokan nasional, menutup pengadilan dan mencegah hakim dari memasuki gedung.
Demonstran Salafi membagikan selebaran kepada warga di Kafr al-Syaikh, termasuk satu selebaran berjudul "Siapa Ali Jumaa?" dan mengangkat spanduk yang bertuliskan: "Ya Jumaa, biarkan Kami mengorbankan diri untuk Abu Ishaq."
Syaikh Ali Jumaa sendiri dikenal sebagai ulama yang memiliki pandangan yang moderat namun banyak kalangan menilai Jumaa sebagai antek Mubarak karena kedekatannya dengan mantan diktator tersebut.(fq/amay)
Sumber : eramuslim .
Komentarku ( Mahrus ali ) :
Barang kali , upaya kaum Salafi ini termasuk amar ma`ruf bukan perintah kejahatan , tapi perintah kebajikan yang di anjurkan oleh Allah dan  dibenci setan – setan manusia. Allah berfirman :
وَلْتَكُنْ مِنْكُمْ أُمَّةٌ يَدْعُونَ إِلَى الْخَيْرِ وَيَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَأُولَئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ
Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma`ruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung.
Lukman berwasiat kepada anaknya  agar beramar ma`ruf sebagaimana ayat :
يَابُنَيَّ أَقِمِ الصَّلَاةَ وَأْمُرْ بِالْمَعْرُوفِ وَانْهَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَاصْبِرْ عَلَى مَا أَصَابَكَ إِنَّ ذَلِكَ مِنْ عَزْمِ الْأُمُورِ
Hai anakku, dirikanlah shalat dan suruhlah (manusia) mengerjakan yang baik dan cegahlah (mereka) dari perbuatan yang mungkar dan bersabarlah terhadap apa yang menimpa kamu. Sesungguhnya yang demikian itu termasuk hal-hal yang diwajibkan (oleh Allah).
Bacalah lagi disini :
20 Jul 2011
02 Okt 2011
29 Jul 2011
Artikel Terkait

2 komentar:

  1. Setahu saya salafi tidak pernah menyuruh untuk berdemo.apkah ustadz dapat berita ini shahih dari salafi?

    BalasHapus
  2. Saya tidak akan memberikan kabar kecuali saya cantumkan refrensinya , lihat refrensi di atas .

    BalasHapus

Pesan yang baik, jangan emosional.Bila ingin mengkeritisi, pakailah dalil yang sahih.Dan identitasnya jelas. Komentar emosional, tidak ditayangkan